You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
BPRD Buka Layanan di HBKB Terakhir 2018
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

BPRD Buka Layanan di HBKB Terakhir 2018

Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) Provinsi DKI Jakarta membuka layanan Samsat Keliling di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day terakhir di tahun 2018.

Ada 114 Wajib Pajak yang membayar PKB

Kepala Unit Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) Jakarta Timur, Iwan Saefudin yang bertugas di lokasi mengatakan, pelayanan dimulai pada pukul 06.30-11.00.

Realisasi Penerimaan PKB dan BBNKB di Jakpus Lampaui Target

"Ada 114 Wajib Pajak yang membayar PKB, baik roda dua maupun roda empat. Total perolehan pajak mencapai Rp 66.723.300," ujarnya, di lokasi pelayanan, Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (30/12).

Iwan menjelaskan, BPRD rutin membuka pelayanan Samsat Keliling setiap pelaksanaan HBKB. Layanan dilakukan bergantian setiap Minggu oleh petugas Samsat dari lima wilayah kota administrasi. 

"Setiap hari Minggu di HBKB ada pelayanan di sini. Bergiliran, hari ini yang bertugas dari Samsat Jakarta Timur," terangnya.

Menurutnya, kegiatan jemput bola ini sangat efektif untuk menggenjot perolehan PKB sekaligus memudahkan WP untuk menunaikan kewajibannya.

"Cukup membawa STNK dan KTP asli. Prosesnya tidak lama rata-rata lima menit," ungkapnya.

Sementara, Kepala Humas Pajak BPRD Provinsi DKI Jakarta, Hayatina menuturkan, selain pelayanan Samsat Keliling, juga dilakukan penyisiran kendaraan yang Belum Daftar Ulang (BDU) di lokasi parkir baik hotel maupun pusat perbelanjaan di kawasan HBKB.

"Kepada pemilik kendaraan yang BDU, kami mengingatkan agar segera menunaikan kewajibannya," kata

Ia menambahkan, menjelang pergantian tahun, pada 31 Desember 2018 BPRD membuka layanan mulai pukul 08.00-21.00.

"Layanan itu memberikan kesempatan bagi Wajib Pajak untuk membayar PKB, BBN-KB, dan PBB-P2 dengan penghapusan sanksi administrasi atau denda," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati